Sabtu, Februari 08, 2014

Subhanallah, Karena Jujur, Norman Saleh Dapat Rumah Senilai Rp 1,9 M

Norman Saleh, pemilik jasa kebersihan XS-Trash, mendapatkan hadiah rumah senilai Rp 1,9 M karena kejujurannya.

Keberuntungan itu bermula saat ia mendapat panggilan untuk membersihkan sebuah rumah di Dearborn Heights , Michigan. Norman Saleh berpikir itu hanyalah pekerjaan rutinnya, lansir news.com.au, Jum’at (7/2).

Saleh menemukan sebuah kotak penyimpanan uang berisi $ 100.000 atau senilai Rp 1,2 milyar saat membersihkan rumah itu, lapor MyFox Detroit .

Setelah menghitung dan menyadari betapa besarnya nilai uang itu, Saleh menelepon sang pemilik dengan menggunakan ponselnya.

"Saya pikir ini bukan hal yang remeh untuk membersihkan rumah, dan mengembalikan uang itu kepada pemiliknya," ujar Saleh .

“Pemilik rumah itu histeris saat aku meneleponnya dan dia bilang sedang berada di lokasi yang berjarak sekitar 20 menit dari rumahnya”

Ketika mereka bertemu dan Saleh mengembalikan apa yang ditemukannya, sang pemilik rumah memberikan tip $ 15 ribu (sekitar Rp 180 juta). Ia juga memberikan kunci rumahnya yang bernilai $ 160 ribu (sekitar Rp 1,92 M).

Tak menyangka dapat hadiah sebanyak itu, Saleh mengatakan bahwa dirinya tidak mengharap imbalan apapun.

"Saya dibesarkan untuk jujur dan mengembalikan semua barang yang bukan milikku,” kata Saleh .

Namun sang pemilik rumah bersikeras memberikan tip dan rumah tersebut. "Anda telah menyelamatkan saya," ujarnya pada Saleh. [IK/News.com.au/bersamadakwah.com]

0 komentar:

Posting Komentar

 

KAJIAN KEISLAMAN DAN KEILMUAN

BERITA DAERAH

POLITIK